Menyortir hewan aqiqah & kurban

 Artikel ini melanjutkan dari blog yang sebelumnya. Yang berjudul SKEMA DALAM CATERING AQIQAH bagaimana cara kalian yang ingin usaha catering aqiqah untuk menggolongkan kambing menurut ukurannya

Pasti untuk customer atau penjual pasti bingung tuh bagaimana caranya memilih kambing atau menjual kambing. ada yang besar, sedang, kecil.

Nah diartikel kali ini kita bahas sampai tuntas bagaimana cara memilah tipe kambing mulai dari yang kecil, sedang, dan besar.



Berikut adalah langkahnya:

Pertama kalian harus mempunyai timbangan untuk menimbang hewat tersebut, kalian timbang dan kalian tandai pakai pilok atau tali berwarna sebisa kalian agar mudah dihafal. Penandaan ini supaya kalian mudah dalam menyortir hewan tersebut.

Atau bisa kalian tulis menggunakan pilok hasil  kiloannya di badannya, langkah itu lebih mudah lagi.

Kita buat contohnya saja agar lebih mudah untuk dibayangkan.

  • Untuk ukuran 20-35 kg anggap itu tipe A
  • Untuk ukuran 35-45 kg anggap itu tipe B
  • Untuk ukuran 45-50 kg anggap itu tipe C dan seterusnya...
Kalian gak harus terpatok dengan angka yang saya berikan, karna itu hanya sebagai contoh saja.
Dan kalian golongkan lagi sesuai jenis kelaminnya.
Contoh:
  • Jantan tipe A dengan berat 30 kg kalian bedakan dengan betina tipe A yang beratnya 30 kg juga.
  • Kalo kalian mempunyai kandang yang cukup luas bisa kalian skat skat dibagi beberapa bagian untuk masing masing tipe dan jenis kelamin.
  • Contoh skema kandang.
  • Jantan tipe A berada depan, sedangkan betina tipe A berada dibelakang sekatan jantan tipe A
Jantan tipe A  |  jantan tipe B    |   jantan tipe C
Betina tipe A  |   betina tipe B   |   betina tipe C

Mungkin seperti yang saya gambarkan diatas skema untuk kandangnya. Ini mempermudah untuk pengambilan hewan saat ingin disembelih, atau juga mempermudah customer dalam memilih hewan, skaligus mempersingkat waktu.
Nilai plus juga untuk tempatnya yang tersusun secara rapih. Bagaimana jika kandang kecil.
Bisa ko kalian ikat ditiang yang berbeda pososinya sama seperti skema diatas.
Dan jangan lupa setelah customer selesai memilih hewan diusahakan untuk menimbang kembali hewan tersebut dan menunjukan ke customer hasil timbangannya, memang agak rumit untuk dilakukan, tapi ini nilai plus juga untuk meyakinkan customer kalau kita adalah wadah catering aqiqah yang jujur tanpa ada kecurangan sedikitpun.
Kalau susah saat penimbangan bisa kalian ikat terlebih dahulu keempat kakinya agar mempermudah saat penimbangan.
Tanyakan juga kepada customer mau disaksikan atau tidak.
Biasanya ada sebagian customer yang mengabadikan moment tersebut.
Sebagai nilai tambahan lebih bagus lagi kalian menyediakan jasa semacam sertifikat, sebagai tanda bahwa customer tersebut sudah diaqiqah.
bisa kalian buat sertifikat tersebut dan mempercantiknya dengan menggunakan bingkai foto.

Mungkin sekian dulu untuk urusan soal kandang.
Diartikel berikutnya akan kita jelaskan tentang skewer, kitchen, butcher dll.

Terimakasih sudah meluangkan waktu untuk membaca artikel ini. 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Vapor storm trip mod. 200 watt

Nih lima pilihan knalpot racing untuk SUZUKI SATRIA FU 150CC

Tugas marketing dalam catering aqiqah