Trik Seting Karburator Imitasi, Bisa Tetap Langsam!
Yang kita ketahui karbu pe 28 adalah karbu sejuta umat, karbu yang berasal dari honda nsr ini sudah banyak sekali dijual dipasaran, mulai dari yang original, sampai yang kw 1-100 dan berbagai macam merk.
Baca juga selengkapnya :
https://blogoto31.blogspot.com/2020/09/pj-mj-dan-jarum-skep-yang-pas-untuk.html?m=1
pj mj dan jarum skep yang pas untuk karbu pe 28 satria fu boreup 66 mm porting
Karbu ini diaplikasikan dimotor 2 tak dengan tipe skep. Sekarang karbu ini sudah banyak dipakai dimotor 4 tak khusunya satria fu 150 cc. Dikarenakan daya responsifnya sangat baik, maka tidak menutup kemungkinan karbu ini banyak dicari anak muda yang ingin performa motornya lebih kencang.
Namun mengaplikasikan karbu ini tidak semudah karbu standar bawaan motor nya. Butuh penyesuaian dari beberapa komponen.
Nah kali ini saya akan membahas tentang menyeting karbu pe untuk semua ukuran merk dan jenis motor.
Sifat karbu itu tidak sama jika diaplikasikan ke 2 motor yang sama.
Contoh: motor tiger memakai karbu pe 28 dengan PJ dan MJ nya 40/120. Tapi jika karbu ini dicopot lalu dipasang ke motor tiger yang sama dengan cc yang sama belum tentu cocok walaupun sama sama moto tiger, karna setiap mesin motor memerlukan asupan bensin dan setingan yang berbeda beda.
Maka dari itu pahami dahulu prinsip dasarnya. Jika sudah memahami prinsip dasarnya orang awam pun bisa mahir mengerjakan tanpa butuh waktu yang lama.
Oke langsung saja kita mulai prinsip dasar dari karbu ini. Pada dasarnya kerja karburator adalah bertemunya bahan bakar dan udara.
- Kita bahas dulu dari masalah tarikan atas yang ngok atau brebet atau kurang enak. Biasanya tarikan atas jika kurang enak atau ngok itu disebabkan bagian pilot jet yang kurang besar atau kurang kecil. Tapi jika kalian tidak mempunyai cukup banyak ukuran pilotjet bisa kalian rojok dengan jarum lubangnya agar lebih besar, atau bisa kalian ganjal dengan benang jahit kalian masukkan kelubang nya dan ikat.
- Jika tarikan bawahnya yang ngook atau brebet kalian bisa ganti mainjet nya dengan ukuran yang lebih besar atau kecil. Diharapkan ganti dengan satu angka dahulu, karna untuk memastikan tidak bisa sembarangan butuh kesabaran.
- Nah sekarang kita lari ke jarum skep yang cocok untuk motor 4 tak. Jaru skep yang cocok untuk motor 4 tak adalah yang jarumnya dibagian ujungnya agak gemuk atau besar ukurannya. Berikut adalah contoh perbedaan jarum skep untuk 2 tak dan 4 tak. Jarum yang paling atas terlihat lebih besar ukuran bagian ujungnya, itu untuk motor 4 tak. Dan gambar jarum bagian bawah adalah untuk motor 2 tak. Karna lebih kecil ujung nya, dan untuk bbm lebih boros.
- Jika gas lambat turun atau lama untuk rpm turun biasanya dibagian skep nya ada baret atau kotoran menyumbat. Jika ada kotoran bisa kalian bersihkan atau jika ada baret dibagian ini bisa kalian poles dengan kompon sampai garis baret agak sedikit hilang. Karna bagian ini sangat mudah terkena debu. Apa lagi jika sudah open filter.
- Gejala ngok atao brebet bisa kalian lihat juga dibusi kalian. Jika busi berwana gelap maka setingan terlalu boros. Jika busi kalian berwarna putih atau ping mungkin terlalu kering atau irit. Tapi itu juga bukan patokan enak atau tidak nya tarikan motor. Jika memang serasa sudah pas dengan setingan basah dan kalian nyaman ya tidak ada masalah dengan urusan busi. Karna busi hanya mencari tau basah atau kering nya settingan anda.
persnaVstir_pi1998 Dave Sisk click here
BalasHapusflattophoduc
pariaVper-n-Jacksonville Marcus Steen Office 2013-2021 C2R Install v7.4.3
BalasHapusUnHackMe
Unity Pro 2020 2.7f1
NCH Crescendo Masters 8.50
sourcommpropvoi